Blog ini berisi tulisan-tulisan ringan Sultan Abdul Khair. Jika anda berkenan mengutip sebagian atau keseluruhan dari salah satu atau beberapa tulisan di blog ini, mohon untuk mencantumkan sumbernya. Ikuti Blog ini bila diperlukan. Terima Kasih atas kunjungan anda...!

Kamis, 12 Januari 2017

MEDIA oh MEDIA

Saat ini kita dipreteli... Kita bukannya butuh pemimpin yang jujur dan benar tapi kita butuh MEDIA yang JUJUR dan menyuarakan KEBENARAN. Sudah jelas media² nasional saat ini terpecah menjadi 2 kubu, media yang pro dan media yang kontra terhadap pemerintah.

Berita yang sampai pada masyarakat bersifat tendensius dan dipenuhi kepentingan serta propaganda segelintir orang. Hak masyarakat untuk mengkonsumsi berita yang benar dan jujur terabaikan. Media membuat gaduh dan membingungkan masyarakat. Tidak tau lagi mana yang harus dipercaya.

Sehingga tidak heran andai tiap hari muncul ratusan portal berita online yang katanya sebagai media "penengah". Namun sayangnya, sebagian besar media penengah ini justru lebih menyesatkan dengan menggiring opini masyarakat. Portal² berita ini justru lebih banyak menyebar hoax dan berita tak bertanggungjawab dan 'meracuni' pikiran. Ini malah makin menyesatkan 😯😯😯

Imbasnya muncul gejolak di tengah masyarakat. Mereka yang berkempok pro dan kontra, tergantung media mana yang mereka imami, dan media mana yang menjadi kiblatnya. Ini jelas berbahaya bagi keutuhan dan keharmonisan bangsa kita yang sangat heterogen.

Kita butuh media yang menyuarakan kebenaran, kita butuh media yang menyebar kejujuran, kita butuh media yang bebas politik kepentingan, kita butuh media yang apa adanya. Sehingga opini masyarakat tidak disesatkan, sehingga kita tidak didikte dan dikerjai, sehingga kita tidak terpecah belah karena salah mengkonsumsi berita, sehingga hak² kita tidak diperkosa atas nama kebebasan pers...

Kita harus MERDEKA dari mafia media...

MERDEKA ✊✊✊